Feb 2, 2009

Profil Kalimantan Timur (East Kalimantan Profile)


Propinsi Kalimantan Timur dengan ibukota Samarinda berdiri pada tanggal 7 Desember 1956, dengan dasar hukum Undang-Undang No. 25 Tahun 1956. Komoditi utama yang menjadi andalan penggerak ekonomi propinsi ini adalah kayu bulat dan kayu olahan. Komoditi bahan galian yang banyak terdapat di Propinsi ini berupa gas alam cair dan minyak bumi (terdapat di pantai timur dan di daratan, yaitu di Kota Balikpapan, Pulau Bunyu, Pulau Tarakan dan di lepas pantai yang memanjang dari utara ke selatan), kristal, timah hitam, gips, fosfat, seng, batu bara (di daerah Sungai Mahakam, Kabupaten Kutai, Kabupaten Pasir, Kabupaten Berau. Kabuapten Bulungan dan Kota Samarinda), batu kapur (Kabupaten Pasir, Kabupaten Berau, Kabupaten Kutai dan Kota Balikpapan), besi, nikel, endapan pasir kuarsa berkualitas tinggi (sekitar Kota Balikpapan, Kota Samarinda, Kabupaten Kutai dan Kota Bontang).

Propinsi Kalimantan Timur terletak antara 1130 44′ - 1180 59′ BT dan 40 25′ LU - 20 25′ LS. Di sebelah Utara berbatasan dengan Sabah (Malaysia) sebelah Timur dengan Selat Makassar dan Laut Sulawesi, sebelah Selatan dengan Kalimantan Selatan serta sebelah Barat berbatasan dengan Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah dan Sarawak (Malaysia). Luas Propinsi Kalimantan Timur adalah sebesar ± 245.237,8 km2. Wilayah terluas adalah Kabupaten Malinau dengan luas lahan sekitar 17,12 % dari luas jumlah propinsi. Wilayah dengan luas paling kecil adalah Kabupaten Bontang dengan luas kabupaten sekitar 0,2% dari luas propinsi. Berikut diuraikan luas wilayah tiap Kabupaten/Kota di Kalimantan Timur.

0 komentar:

Post a Comment